Update Berita:

PKS Kab Madiun Selenggarakan "Bendhe Ramadhan"

Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci ramdhan 1433 H, Kamis kemarin (19 Juli 2012) DPD Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Madiun menyelenggarakan “Bendhe Ramadhan”. Seolah sudah menjadi tradisi setiap tahun, kegiatan yang dikemas dalam bentuk pawai simpatik tersebut diselenggarakan di dua tempat yaitu di Dapil 4 dan Dapil 5. Sesuai dengan nama kegiatannya, bendhe ramadhan ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada msyarakat bahwa sebentar lagi bulan suci ramadhan akan segera tiba.

Di Dapil 5 yang meliputi Kecamatan Dolopo, Geger, dan Kebonsari, kegiatan “Bendhe Ramdhan” tersebut melibatkan sekitar 100 orang kader dan simpatisan dengan mengendarai satu buah kereta kelinci yang mengangkut ibu-ibu dan anak-anak, dua buah mobil dan 20 sepeda motor. Dalam acara yang dimulai pukul 14:00 WIB dan berakhir pada pukul 16:30 tersebut, sepanjang jalan yang ditempuh PKS mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadahnya melalui pengeras suara. Kader PKS juga membagikan jadwal imsakiyah kepada masyarakat sekitar yang dilalui rute pawai. Masyarakatpun tampak antusias menyambut arak-arakan pawai tersebut karena memang cukup menarik dengan adanya kereta kelinci dan suara “bendhe”.

Selain mengajak untuk meningkatkan ibadah, PKS juga mengajak seluruh masyarakat untuk lebih peka terhadap lingkungan sosialnya terutama dengan tetangga dekatnya. Acara pawai simpatil yang menempuh rute Uteran (Selatan Polsek Uteran) - Pagotan-Nglandung-Bacem-Kebonsari-Krandegan-Doho-Dolopo.

Sedangkan di Dapil 4 yang meliputi Kecamatan Dagangan, Kare dan Wungu melibatkan 3 buah mobil, 57 sepeda motor, dengan tital peserta sejumlah kurang lebih 125 orang. Acara dimulai pukul 14.25 WIB dengan menempuh rute dari Desa Mojopureno-Sidorejo-Banjarsawi Kulon-Prambon-Dungus-Kare. Acara berakhir pada pukul 16:30 WIB.
Share this Article on :

Tidak ada komentar:

 
© Copyright PKS Kabupaten Madiun 2012 | Designed by Abuarsyad.